Berkontribusi
Berkontribusi di pmpblombonga.com
Punya keinginan menulis artikel? atau punya pengalaman menulis artikel? Sekarang kamu punya kesempatan emas loh!
pmpblombonga.com membuka kesempatan bagi kalian yang ingin berkontribusi dalam bentuk artikel untuk diterbitkan di website ini. Bahasan artikel dapat berupa berita, info kebencanaan, pengetahuan kebencanaan, kegiatan kemasyarakatan, tips dan trik, artikel khusus, dan lainnya.
Sebelum mulai menulis artikel, ada beberapa hal yang perlu kamu perhatikan:
Ketentuan Umum
- Sebagai calon penulis, kamu WAJIB MEMBACA dan MEMPELAJARI artikel-artikel di pmpblombonga.com
- Artikel tidak boleh mengandung unsur SARA, Pornografi (text/visual) atau-pun menjelekan/merendahkan pihak/merek/produk tertentu.
- Diperbolehkan menulis dengan tema yang sama, asalkan dibahas dengan sudut pandang yang berbeda dan wajib menambahkan informasi tambahan yang baru.
Tim Redaksi berhak mengedit tulisan yang dikirimkan sebelum diterbitkan.
Panduan Khusus Penulisan
Artikel yang dibahas dapat berupa;
- Berita terkini
- Pengetahuan Kebencanaan
- Aksi Kemanusian
- Tips dan Trik
- Artikel lainnya
Buatlah judul yang menarik, kamu wajib mempelajari gaya judul artikel yang terbit di PMPBLombonga.com sebelum berkontribusi.
Seberapa Panjang Artikel yang Harus Saya Buat?
Artikel yang kamu tulis minimal memiliki 300 kata, dan maksimal 1000 kata.
Ketentuan penulisan artikel sebagai berikut:
- Artikel yang dibuat haruslah original, dan belum pernah diterbitkan di web/blog lain.
- Artikel harus memiliki unsur yang informatif, agar dapat bermanfaat bagi user yang membacanya.
- Artikel harus memiliki arah pembahasan yang jelas, tidak bertele-tele.
- Gaya penulisan harus user-friendly dan mudah dimengerti oleh banyak kalangan (kalangan muda maupun tua).
- Selain gaya bahasa harus mudah dimengerti, kalimat yang digunakan juga harus mengacu pada EYD (Ejaan yang Disempurnakan)
Cara Kirim Artikel
- Tulis artikel kamu, bisa menggunakan Microsoft Word atau Notepad.
- Kirim Artikel dan Gambar secara terpisah ke pmpblombonga@gmail.com.
- Jika artikel kamu lolos dari redaksi, artikel akan diterbitkan dalam waktu 1-3 hari.
CATATAN: Jika tidak mendapat email balasan dari kami, berarti artikel kamu tidak dapat diterbitkan di pmpblombonga.com
Jika ada hal-hal yang ingin ditanyakan, silahkan hubungi kontak berikut:
Email : pmpblombonga@gmail.com
Wa/SMS : 0812-4232-6881